Malam Takzia

Malam Takzia Mengenang Alm. H. Saeni Bin Middi, Sosok Panutan dan Mantan Kepala Desa

250227213043-malam.jpg

@tingkap/Harjan

Kelompok Majelis Taklim Masjid PIB hadir dalam takzia Al'marhum H. Saeni.

MAROS, TINGKAP.CO - Suasana duka masih menyelimuti keluarga dan masyarakat Desa Bonto Mate'ne atas kepergian Alm. H. Saeni Bin Middi. Malam ketiga takzia yang digelar di kediaman almarhum dihadiri oleh keluarga, sahabat, dan tokoh masyarakat yang turut memberikan penghormatan serta doa untuk beliau, (27/02/2025).

Dalam acara ini, akan hadir penceramah Ustadz H. Syamsuddin Nur Makka, S.Sos.I., S.Q., M.A., yang dikenal dengan sebutan Puang Leo. Kehadiran beliau diharapkan dapat memberikan tausiyah dan doa bersama untuk almarhum.

Dan Almarhum meninggalkan seorang istri, empat anak, empat menantu, 13 cucu, dan empat cicit. Semasa hidupnya, Alm. H. Saeni dikenal sebagai sosok panutan di Desa Bonto Mate'ne, Kecamatan Mandai. Beliau pernah mengabdi sebagai kepala desa selama dua periode dan memiliki latar belakang sebagai pengusaha ayam petelur serta tanah kavling.

Menurut menantu beliau, H. Sahrul, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Desa Bonto Mate'ne, almarhum dikenal sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat dan menjadi teladan bagi banyak orang. Kehilangan beliau membawa duka mendalam bagi keluarga dan warga setempat.

Acara malam takzia ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk anggota DPRD Maros dari Fraksi PAN, Hj. Sri Hastuti, serta Camat Mandai. Selain itu, hadir pula Lurah Hasanuddin, Kepala Desa Tenrigangkae, dan para kerabat dekat almarhum. Majelis Taklim Masjid PIB juga menggelar tadarusan sebagai bagian dari rangkaian doa bersama.

Masyarakat yang hadir dalam acara tersebut mengenang sosok almarhum sebagai pemimpin yang peduli dan seorang pengusaha yang sukses. Doa dan kenangan akan beliau terus mengalir dari orang-orang yang pernah merasakan kebaikannya. Semoga segala amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT.



Pewarta: Hakim / Harjan
Penyunting: Ghea Reformita
©2025 tingkap.co

TAGS:

Komentar