Penerangan Jalan Umum

Diapresiasi Warga, Dinas Perhubungan Maros Pasang Tiga Titik PJU di Tete Batu

250304145935-diapr.jpg

Istimewa

Petugas Dishub Kabupaten Maros sedang memasang PJU

MAROS, TINGKAP.CO - Sebagai bentuk kepedulian terhadap penerangan lingkungan, Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Maros bersama Kepala Bidang Sarana, Prasarana, dan Pengembangan, Muhammad Darwis, SE., MM, telah melakukan pemasangan tiga titik Penerangan Jalan Umum (PJU) di lingkungan Tete Batu, RT 04 RW 01, Kelurahan Bontoa, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros,senin, (03/03/2025).

Ketua RT 04, Subhan, mewakili warganya, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan penerangan tersebut. "Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas perhatian dan kepedulian Dinas Perhubungan. Dengan adanya lampu ini, lingkungan kami menjadi lebih terang dan aman," ujar Subhan.

Warga sekitar juga mengungkapkan apresiasi mereka atas pemasangan PJU tersebut. "Alhamdulillah, puang, mewakili warga RT 04 RW 01, kami mengucapkan banyak terima kasih atas bantuannya," tambah salah satu warga.

Pemasangan lampu penerangan ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan keamanan masyarakat setempat, terutama di malam hari. Upaya ini juga menjadi bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan infrastruktur serta kesejahteraan warga.

Pewarta: Hakim / Harjan
Penyunting: Ghea Reformita
©2025 tingkap.co

TAGS:

Komentar