Cetakan Wajib Pajak
Bupati Maros Serahkan Secara Simbolis Cetakan Wajib Pajak 2025 di Tiga Kecamatan

istimewa
Bupati Maros Chaidir Syam dan Wakil Bupati Maros Muetazim Mansyur berpose saat menyerahkan cetakan wajib pajak.
MAROS, TINGKAP.CO - Pejabat Pelaksana Tugas (Plt) Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Maros, Ferdiansyah, bersama Bupati Maros H.A.S Chaidir Syam dan Wakil Bupati Andi Moetazim Mansyur, menyerahkan secara simbolis cetakan wajib pajak tahun 2025 untuk tiga kecamatan, yakni Kecamatan Camba, Cenrana, dan Malawa. Acara ini berlangsung di ruang pola Kantor Bupati Maros, (17/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Ferdiansyah menyampaikan harapannya agar target penerimaan pajak tahun ini dapat tercapai dengan optimal. "Mudah-mudahan target penerimaan tahun ini bisa tercapai," ujarnya.
Selain itu, Kepala Bidang Pengelolaan Pendapatan Daerah Bapenda Maros, H.A. Akbar Maskur, juga menegaskan pentingnya percepatan distribusi Surat Pemberitahuan Pajak Terhutang (SPPT) tahun 2025 oleh para camat di wilayahnya masing-masing. Saya berharap kepada camat untuk lebih cepat mendistribusikan SPPT tahun 2025, katanya.
Dengan adanya penyerahan simbolis ini, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan kewajiban pajaknya, sehingga Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Maros dapat meningkat dan mendukung pembangunan daerah.
Pewarta: Hakim / Harjan
Penyunting: Ghea Reformita
©2025 tingkap.co
Berita Terkait
- Camat Bantimurung Buka Gema Ramadhan Jilid II di Dusun Tanah Tekko
- Kades Ibnu Malik Kawal Langsung Pencairan BLT Dana Desa di Darungan Pare
- Kabag Kesra Beberkan Anggaran Giat Safari Ramadhan Bupati- Wabup Mukomuko
- Setda Kabupaten Dharmasraya Jelaskan Anggarkan Seremonial Bukber dan Turba Ramadhan
- Pemerintah Kecamatan Mandai Keluarkan Surat Edaran Untuk Menjaga Kondusifitas Selama Ramadhan
- Bupati Anwar Sadat Sampaikan Visi Pembangunan 2025–2030 Dalam Rapat Paripurna DPRD Tanjab Barat
- Dalam Apel Perdana Usai Pelantikan Bupati Anwar Sadat Tegaskan Efisiensi Anggaran Harus Di Jawab Dengan Inovasi
- Bupati dan Wakil Bupati Maros Sampaikan Komitmen Pembangunan dalam Sidang DPRD
- LAM Gelar Seloko Adat Sambut Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi
- Ketua DPRD Soroti Pengelolaan Sampah Pasar Caringin, Farhan Pastikan Segera Ditangani